Media Italia Sebut Shin Tae-yong Akan Digantikan Pelatih Dari Eropa
MakanBola
PSSI

Media asal Italia, Tuttosport, memunculkan spekulasi soal pelatih kepala Timnas Indonesia. Posisi Shin Tae-yong dianggap belum aman.

Menurut Tuttosport, kualitas Shin Tae-yong sudah lagi bisa memenuhi kebutuhan tima karena terlalu fokus pada fisik dan stamina. Pelatih asal Eropa disebut akan menggantikannya.

Bahkan, pelatih Eropa itu bisa saja datang sebelum Maret 2025 ketika Timnas Indonesia menjamu Australia dan Bahrain.

“Untuk meningkatkan kualitas lebih jauh, ada pertimbangan untuk mengganti pelatih. Pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae-yong, dianggap terlalu fokus pada aspek fisik dan stamina, sehingga dinilai tidak lagi memenuhi kebutuhan tim,” ujar Tuttosport.

“Oleh karena itu, pelatih baru kemungkinan berasal dari Eropa dan diharapkan sudah siap memimpin tim untuk menghadapi pertandingan melawan Australia dan Bahrain pada Maret 2025,” imbuh media itu.

Namun, rumor tersebut tampaknya tidak akan terjadi dalam waktu dekat. PSSI dilaporkan masih percaya dengan Shin Tae-yong untuk mewujudkan mimpi lolos ke Piala Dunia 2026.