Ranking Timnas Indonesia akan melesat drastis jika berhasil meraih kemenangan di dua pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia kontra Arab Saudi dan Australia.
Seperti yang diketahui, Timnas Indonesia akan menghadapi Arab Saudi dan Australia di FIFA Matchday September 2024 dalam agenda Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Di dua pertandingan itu, skuad Garuda akan terlebih dahulu bertandang ke markas Arab Saudi (6/9) dan dilanjutkan menjamu Australia di SUGBK (10/9).
Menghadapi dua raksasa sepak bola Asia, Timnas Indonesia berambisi bisa meraih poin untuk memudahkan langkahnya di grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Di samping itu, skuad besutan Shin Tae-yong juga berhasrat bisa meraih poin atas Arab Saudi dan Australia untuk mengatrol posisinya di ranking FIFA.
Sekadar informasi, Arab Saudi dan Australia berada di peringkat 60 besar FIFA. Arab Saudi berada di ranking ke-56, sedangkan Australia berada di ranking 34.
Karena lawan-lawannya ada di ranking atas, Timnas Indonesia pun berpeluang menambah poin masif jika berhasil menang atas kedua lawannya itu.
Selain itu, laga Kualifikasi Piala Dunia 2025 juga punya bobot poin yang besar, yakni 25 poin, yang bisa membuat Timnas Indonesia panen poin jika menang atas lawan-lawannya.
Melansir dari laman Footy Ranking, jika Timnas Indonesia bisa mengalahkan Arab Saudi, maka skuad Garuda akan mendapat tambahan 19,38 poin.
Lalu, jika setelahnya Timnas Indonesia bisa menang atas Australia, maka Jay Idzes dkk bisa mendapat tambahan poin 21,38 poin.
Jika dikalkulasikan, andai menang atas Arab Saudi dan Australia di September nanti, maka Timnas Indonesia akan meraih total 40,76 poin.
Raihan 40,76 poin itu bisa membuat ranking Timnas Indonesia naik drastis, dari peringkat 133 ke peringkat 122 dengan menyalip total 11 negara.